Rabu, 06 November 2013

Tulisan 3



Author Baihaki, 25 Oct 2013

Satu lagi pihak yang dikabarkan memiliki ketertarikan untuk membeli perusahaan BlackBerry. Pihak baru ini adalah John Sculley, mantan CEO Apple di era 1980-an. Sculley pun mengatakan bahwa masih terdapat beberapa potensi BlackBerry di masa mendatang.


Sculley mengatakan bahwa dirinya memiliki kemampuan yang tepat untuk bisa menyelamatkan BlackBerry dari kondisi yang terus memburuk akhir-akhir ini. Dan berbekal pengalamannya menjadi CEO di Apple, dia pun yakin bahwa dirinya bisa menyelesaikan permasalahan yang dihadapi BlackBerry.

BlackBerry, dianggapnya merupakan sebuah perusahaan dengan potensi yang belum dimaksimalkan. Dan untuk memaksimalkan potensi tersebut, Sculley mengatakan bahwa BlackBerry membutuhkan seseorang yang tepat, yang memiliki pengalaman. Sculley pun dilaporkan tengah melakukan penjelajahan mengenai kemungkinan mengajukan tawaran.

Saat ini memang terdapat beberapa pihak yang dikabarkan tertarik dengan perusahaan asal Kanada tersebut. Namun di antara sekian banyak, BlackBerry sudah menerima tawaran dari Fairfax Financial Holdings. Pihak lain yang dikabarkan tertarik dengan BlackBerry antara lain adalah Lenovo, Google dan Cisco.

Sumber:

analisa dan komentar:

Permasalahan yang dihadapai BlackBerry membuat Sculley mantan CEO Apple di era 1980-an merasa yakin bisa mengatasi permasalahan yang tengah melanda BlackBerry, berbekal dari pengalamannya yang mantan CEO di Apple, Sculley bisa melihat potensi BlackBerry dimasa mendatang yang dinilainya perusahaan tersebut belum memaksimalkan potensinya.

Dari pernyataan Sculley diatas, mengenai keterpurukan BlackBerry mungkin ada benarnya juga bahwa BlackBerry belum memaksimalkan potensinya dimassa mendatang, dengan inovasi0inovasi baru untuk menyaingi produk saingannya BlackBerry bisa saja kembali menuju ke puncak cemerlangnya ketika saat masih menjadi smartphone yang banyak diminati masyarakat, berkat BlackBerry Messenger (BBM). BlacBerry menjadi favorit masyarakat dunia termasuk Indonesia. Meskipun kini BBM sudah bisa digunakan pada Android, I-OS dan PC.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar